Secara spesifikasi, rangka dan kaki-kaki Yamaha All New V-Ixion tanpa 'R' ini memang sama seperti Yamaha V-Ixion generasi sebelumnya.
Suspensi depannya teleskopik 33 mm, menggunakan sasis deltabox dan monoshock berkonstruksi monocross.
Pelek dan ukuran bannya juga sama saja, pelek depan lebar 2.5x17, sedang yang belakang 3.5x17, bannya 90/80-17, sedang yang belakang 120/70-17.
Rizky Apryandi
Test Ride All New Yamaha V-Ixion
Mesinnya juga masih seperti generasi sebelumnya, dengan bore 57 mm dan stroke 58,7 mm, mesin ini hampir square.
Kapasitas mesinnya 149,8 cc, SOHC 4 klep dan sudah injeksi bahan bakar juga menggunakan radiator.
Yang baru hanya assists & slipper clutch. Fitur assists membuat kopling sangat ringan, cocok untuk bermacet–macetan karena tidak terlalu membebani jemari.
Nah, untuk fitur slipper clutch ini, membuat tiap perpindahan gigi dan deselerasi lebih halus.
Sekarang giliran Anda yang mencoba.