Ini Alasan Lain Kenapa Kru Tim F1 Sering Latihan Pitstop

Joni Lono Mulia - Sabtu, 25 November 2017 | 21:00 WIB

Kru pitstop tim Mercedes AMG F1 berlatih keras agar di saat raceday tidak melakukan kesalahan dan bisa mencatat pitstop tercepat (Joni Lono Mulia - )

Otomotifnet.com - Ajang F1 sudah memasuki putaran akhir di GP Abu Dhabi akhir pekan ini, namun setiap putaran F1 jadi tantangan tersendiri buat kru tim.

Terutama kru yang bertugas di saat pitstop.

Pembalap memang selalu menjadi sorotan di setiap putaran F1.

BACA JUGA: Mau Body Kit Mitsubish Xpander Keren? Tinggal 20 Unit Saja Nih

Menang, kalah, berhasil finish atau gagal melanjutkan lomba.

Padahal dari balik itu semua pembalap F1 nggak ada apa-apanya bila nggak ada tim pendukung dalam hal ini kru pitstop.

Ternyata kru pitstop dituntut bertindak cepat dan tidak boleh melakukan kesalahan kecil sedikit pun.

Mulai dari jackman (bagian dongkrak), wheel gun man (yang memegang mesin pembuka dan penngunci baut) hingga pengganti ban.

Semuanya sinkron, cepat dan tanpa kesalahan.

Ternyata tingkat kesuksean kru pitstop mampu melakukan hal itu karena selalu berlatih.K