Apakah Honda rela melepas bintangnya begitu saja?
Tentu saja tidak.
Untuk mengantisipasi Marc Marquez pindah ke lain tim.
Honda harus mempersiapkan langkah yang tepat.
"Marc Marquez adalah pembalap yang tidak tergantikan dan terbaik," ujar Livio Suppo, eks team principal Repsol Honda Team seperti dilansir dari Autosport.com.
Livio Suppo menilai setiap tim akan memberikan label bagi Marc Marquez sebagai pembalap hebat.
Hal serupa pernah terjadi di 2016 di mana gajinya 8 juta kemudian dinaikkan Honda menjadi 10 juta untuk mempertahankan Marc Marquez di skuat Honda.
BACA JUGA: Begini Cara Jorge Lorenzo Isi Liburan, Kalau Marc Marquez Ngapain Ya?
Livio Suppo menegaskan bahwa Honda mesti bisa meningkatkan gaji pembalapnya (Marc Marquez, red) agar tetap bertahan.
"Tapi secara finansial saya tidak melihat Honda dalam masalah untuk membuat sebuah penawaran yang bagus," imbuh Livio Suppo.
Patut ditunggu apa Honda berani menggelontorkan 20 juta dolar demi mempertahankan Marc Marquez di musim 2019 nant. (Otomotifnet.com)