Kenapa Sih Jakarta Selalu Banjir? Ada Penjelasan Logisnya Nih

Taufan Rizaldy Putra - Jumat, 16 Februari 2018 | 10:05 WIB

Ilustrasi terobos banjir (Taufan Rizaldy Putra - )

Otomotifnet.com - Banjir yang menggenangi Ibu Kota sudah jadi pemandangan biasa bagi masyarakat Jakarta.

Kemarin (15/2), hujan sepanjang hari juga menyebabkan ruas jalan Jakarta tergenang air.

Kepala Pusat Data Informasi dan Humas Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), Sutopo Purwo Nugroho mengatakan, redanya hujan menyebabkan banjir dan genangan mulai surut.

"Banjir dan genangan disebabkan oleh drainase perkotaan yang tidak mampu mengalirkan aliran permukaan," kata Sutopo melalui keterangan resmi BNPB di Jakarta (15/2/2018).

(BACA JUGA: Long Weekend! Ini 5 Titik Rawan Kemacetan Saat Libur Hari Raya Imlek)

Menurutnya, hujan yang deras menyebabkan aliran permukaan melebihi kapasitas pengaliran drainase.

Banjir dan genangan saat ini lebih cepat surut.

"Jakarta makin rentan banjir karena terkait dengan terbatasnya kawasan resapan air," paparnya.

Ia mengatakan, pembangunan yang masif dengan kondisi permukaan yang kedap air dan terbatasnya resapan air.

Bahkan konservasi tanah dan air telah menyebabkan sekitar 85% curah hujan yang jatuh di wilayah Jakarta dikonversi menjadi aliran permukaan.

"Hanya sekitar 15% yang tertahan di permukaan tanah dan meresap ke dalam tanah," ujar Sutopo.

"Itulah yang menyebabkan setiap hujan deras sering timbul banjir dan genangan," sebutnya.