Baru Nyadar, Motor Valentino Rossi Nggak Ada Logo 'Semakin Di Depan'

Joni Lono Mulia - Sabtu, 3 Maret 2018 | 17:05 WIB

Nggak ada Semakin Di Depan, bagian kiri tebeng motornya Valentino Rossi malah Go Beyon (Vietnam) (Joni Lono Mulia - )


Otomotifnet.com – Penampilan Valentino Rossi di sesi tes pramusim MotoGP 2018 di Qatar bisa dibilang kurang memuaskan, di hari pertama dan kedua (2-3/3/2018).

Hari pertama Valentino Rossi harus puas jadi tercepat di posisi 7 dan hari kedua melorot di luar 10 besar atau tepatnya urutan 11.

Meski begitu, Valentino Rossi mengaku optimis dengan uji coba dan riset pengembangan motornya, YZR-M1.

“Memang masih ada yang mengganjal di beberapa bagian, namun bila melihat ritme balap secara umum optimis bisa bersaing di saat balapannya,” beber Valentino Rossi.

(BACA JUGA: Makjleb, Komik Sindir Pemilik Mobil Tapi Gak Punya Garasi, Mikirrr....)

Menyinggung soal motor balapnya Valentino Rossi, YZR-M1.

Ternyata ada yang berbeda dengan musim lalu.

Bila ditelaah lebih jauh, M1 andalannya Valentino Rossi tidak terdapat slogan yang jadi ciri khas Yamaha Indonesia, Semakin Di Depan.

Gak percaya, coba perhatikan benar deh di sekujur bodi Yamaha YZR-M1 milik Valentino Rossi.

Instagram @valeyellow46
Tebeng motor balap Valentino Rossi yang tertera malah Blue Fast (Filipina)

Kalau pun ada pasti tertera di racing suitnya Valentino Rossi.