Kejurnas Gymkhana Bandung Ada Kelas Baru, Pesertanya Cukup Bawa Badan Doang

Joni Lono Mulia - Sabtu, 10 Maret 2018 | 15:58 WIB

Kejurnas Gymkhana 2018 putaran pertama di Bandung memperkenalkan kelas baru, Instaclass (Joni Lono Mulia - )

Toncil/Otomotifnet
Delis Analisti salah satu peserta Instaclaas cukup bawa badan, mengakui masih kerepotan menghafalkan soal

Karena hal yang baru, dara berusia 25 tahun tersebut mengaku ada sedikit kesulitan.

"Bukan pas race kesulitannya,  tapi justru kesulitan menghafalkan soalnya.”

“Kalau sudah race justru enggak terlalu, " ungkap Delis Analisti yang biasa ikut drag race tersebut.

Komitmen Genta Auto & Sport dalam penyelenggaraan Instaclass bisa dibilang serius.

"Kelas ini benar-benar baru dan kemungkinan hanya bergulir 3 kali saja yang sudah kami agendakan.”

“Kemungkinan masih bisa bertambah, " sebut Tjahyadi Gunawan,  pemilik Genta Auto & Sport sebagai penyelenggara lomba. 

Asli gampang banget yang berminat ikut.

(BACA JUGA: Jebak Pelanggar, Sekelompok Polisi Benar-Benar Tidur Di Aspal, Tak Ada Yang Berani Melintas)

Peserta kelas ini tinggal bawa badan saja.

Semuanya sudah tersedia, mulai dari mobil, racing suit dan juga helmnya.

Untuk mobilnya menggunakan Toyota Agya terbaru dengan spesifikas spesifikasi sama.

Nggak ada perbedaan antara satu peserta dengan peserta lain.

Nah,  bagi yang ingin belajar slalom atau gymkhana,  bisa ikut Instaclass nih.