Gak Disangka, Indonesia Punya Suspensi Udara Buatan Lokal, Harga Bersahabat

Parwata - Rabu, 18 April 2018 | 13:10 WIB

Airgen diaplikasikan pada Lexus satu ini (Parwata - )

Otomotifnet.com - Ternyata modifikator Tanah Air tidak kalah dengan produk impor untuk masalah menceperkan mobil dengan duspensi udara.

Berkat tangan dingin dan pengalaman builder di Akasia Motor menjadikan spesialis dalam urusan hal ini.

Ini memang bukan parts baru mengingat suspensi udara Airgen sudah diproduksi Akasia Motor sejak 4 tahun lalu tepatnya di 2014.

(BACA JUGA: Banyak Yang Belum Tahu, Ini Trik Lulus Ujian SIM C)

Pada dasarnya, suspensi udara Airgen ini juga terdiri dari model 4 titik dan 2 titik.

Detail tipe dan variannya juga banyak lho mulai tipe basic dan deluxe dengan berbagai perbedaan pada perangkat serta konstruksi pengoperasinya.

Bagi yang berminat suspensi udara Airgen tipe Basic dijual seharga Rp 24 juta sedang tipe Deluxe seharga Rp 24 juta.

Berikut ini video ulasannya: