Semua lampunya sudah LED dan menariknya pakai windshield elektris yang bisa naik turun hanya dengan tekan tombol.
Spionnya dong, persis superbike sport dan sudah jadi satu dengan lampu sein depan.
Di bawah jok ada bagasi super lega, yang bisa menelan dua helm full face.
Masih soal akomodasi, ada juga laci di bawah setang lengkap dengan power outlet untuk charging smartphone.
(BACA JUGA: Nantang Banget, Abis Nabrak Orang, Dikejar Malah Ngeledek)
Speedometernya juga lengkap, pakai takometer dan sudah ada rev-counter dials flanking yang ditampilkan dalam digital display.
Info lainnya adalah odometer, fuel range remaining and current, trip meter, average fuel consumption, ambient temperature, thermometer dan battery sensor.
Sama seperti PCX 150, motor ini juga sudah tidak lagi menggunakan kunci konvensional, keyless jadi solusinya.