Oiya fender itu tak dibiarkan polos, namun terisi aksen belahan di tengah fender. Di situ tertanam pelat nomor belakang.
Khas bagger tentu pakai saddle bag (side box), dan ini berbahan fiberglass dan ukurannya tampak panjang.
(BACA JUGA: Bikin Melongo, Harley Saksi Sejarah Ini Disebut Eks Cakrabirawa, Dilepas Harganya Tembus Setengah Miliar!)
Dan ternyata memang sudah mengalami proses extend 4 inci. Tujuannya biar lebih proporsional.
RCW juga merancang saluran buang baru yang menyembul di samping kiri kanan fender belakang, atau di bawah kedua saddle bag.
Terakhir biar tampak seram bodi diguyur warna Black Denim dari Spies Hecker ditambah rally stripes yang hanya sekilas terlihat.
Sangar! (Gombak/Otomotifnet.com)
Plus : Sukses tampil beda dengan ban depan lebar
Minus : Detail belahan fender belakang kurang rapi
Data modifikasi
Pelek depan: Performance Machine 5.5x18
Ban depan: Avon Cobra 180/55-18
Ban belakang: 160/50-16
Knalpot: RCW
Filter udara: Heavy Breather SE
Windshield: Klokwerks
Setang: 12" ape hanger Arlen Ness
Wide triple tree: RCW
Cover shock: RCW
Body: RCW
Cat: Black Denim by spies hecker
RCW: 0817-4949-249