TnT 135 dilengkapi spidometer digital dengan takometer analog.
Di dalamnya terdapat fuel meter, tripmeter A & B, odometer, jam, indikator lampu jauh dan sein.
Ada dua tombol, pertama untuk mengganti trip A & B, yang kedua untuk mengganti satuan kecepatan dari km/jam ke mil/jam.
Dalam spidometer ini sebenarnya sudah terdapat tempat untuk gear position indicator, tapi sayangnya tidak aktif.
(BACA JUGA: Pasang Sendiri Braket Box di All New Honda PCX 150 )
Kemudian di panel setang kanan terdapat tombol hazard dan starter. Di sebelah kiri ada tombol lampu jauh-dekat, dim, dan klakson.
Mesinnya satu silinder 135 cc SOHC berpendingin udara.
Konstruksinya tegak seperti motor sport.
Mengusung 4 klep dengan 2 busi, mirip banget dengan mesin Bajaj Pulsar 135LS.
Pasokan bensin sudah injeksi dengan throttle body 28 mm dan sudah ada oil cooler sebagai pendingin tambahan.
(BACA JUGA: Baca Kode Sekring, Perlu Teliti Saat Beraksi)