Ini Sih Canggih, Setting ECU Suzuki GSX-R150 Cukup Dari Handphone

Parwata - Kamis, 28 Juni 2018 | 09:30 WIB

Ilustrasi. Suzuki GSX-R150 warna Metallic Blue Triton (Parwata - )

Otomotifnet.com - Jika sebelumnya pilihan ECU Standalone untuk Suzuki GSX-R150 ada SARP Cobra series atau BRT Juken, kini ada pilihan lain.

Yaitu ECU aRacer Mini 5 (Gbr.1) yang dijajakan oleh Kelly Nugroho dari Suzuki Aria Putra.

Istimewa
ECU aRacer untuk Suzuki GSX-R150. (Gbr.1)

ECU ini memiliki beberapa keistimewaan, salah satunya bisa langsung dihubungkan ke perangkat smartphone via Bluetooth.

Seperti dituturkan oleh Vega, tim marketing Suzuki Aria Putra juga biasa ngoprek mesin.

“Melalui Bluetooth bisa langsung seting ECU dari handphone,” ujarnya.

Hal ini dimungkinkan karena pada aRacer Mini 5 juga disediakan adaptor Bluetooth link yang nantinya dipasang ke ECU.

Kemudian, pengguna tinggal mengunduh aplikasi aRacer Smart lewat Play Store pada perangkat Android (Gbr.2).

(BACA JUGA: Ngeri! Arwah Jawara Suzuki Era 90-an Alih Rupa Jadi GSX-R150, Rangka Dibuntungin)

Istimewa
ECU aRacer untuk Suzuki GSX-R150. (Gbr.2)