Intip Lagi, Ini 7 Hal Yang Berubah Dari Honda CB150R Baru

Joni Lono Mulia - Sabtu, 21 Juli 2018 | 14:00 WIB

New CB150R 2018 dengan warna Honda Racing Red (Joni Lono Mulia - )

Reyhan Firdaus / GridOto.com
Fitur passing lamp di New CB150R 2018

6. Tersedia fitur passing lamp

Fitur baru di New CB150R 2018, adalah tuas passing lamp di holder setang kiri, sehingga pengendara bisa mudah memberi sinyal dim.

Saat ditekan, lampu jauh di New CB150R akan berkedip, menambah visibilitas saat ingin menyalip terutama saat touring.

Untuk spesifikasi lampu, New CB150R 2018 tetap menggunakan lampu LED, dari lampu utama, belakang dan sein.

Meski makin lengkap, masih ada fitur khas motor sport yang absen di New CB150R 2018 nih, yaitu engine stop dan hazard.

(BACA JUGA: Konsultasi Otomotif: Ada Dengung Di Balik Dasbor Mazda2)

Reyhan Firdaus / GridOto.com
Mesin New CB150R 2018 lebih irit BBM

7. Mesin lebih irit BBM

Secara spesifikasi, mesin New CB150R 2018 masih tetap sama berkubisai 149,16 cc DOHC 4-klep injeksi berpendingin air.

Namun ada ubahan di injeksi PGM-FI, agar konsumsi BBM-nya lebih efisien dan irit.

"Menggunakan metode ECE R40, New CB150R 2018 konsumsi BBM-nya mencapai 40,5 km/liter," jelas Toshiyuki Inuma, President Director PT AHM.

(BACA JUGA: Gak Ada Acara Nih Akhir Pekan Ini? Ke OTOBURSA Tumplek Blek 2018 Aja)

Ini lebih irit dibanding New CB150R sebelumnya yang mencatatkan 37,87 km/liter, dengan metode ECE R40 dan metode pengetesan Euro 3.

Figur tenaga tetap sama, 16,66 dk di 9.000 rpm dan torsi 13,8 Nm di 7.000 rpm, dan mesin ini sudah diset lulus uji emisi standar Euro 3.

Bagaimana dengan harganya? Varian SE dibanderol Rp 27,85 juta, dan Rp 26,75 juta untuk versi Standard, semua OTR Jakarta.

Penasaran lebih lengkap akan pengetesan New CB150R Streetfire 2018? Simak di video di bawah sob!

Data Spesifikasi Honda New CB150R Streetfire 2018

Dimensi
P x L x T : 2.019 x 719 x 1.039 mm
Wheelbase : 1.293 mm
Ground Clearance : 169 mm
Tinggi jok : 797 mm
Bobot kering : 136 kg
Kapasitas tangki BBM : 12 liter

Mesin
Tipe mesin: 4-Stroke, 4-Valve, Single Cylinder PGM-FI
Pendinginan : Liquid Cooled With Auto Electric Fan
Sistem katup : DOHC 4 katup
Kapasitas : 149.16 cc
Bore x Stroke : 57.3 x 57.8 mm
Rasio kompresi : 11.3 : 1
Tenaga maksimal : 16,66 dk/9.000 rpm
Torsi maksimal : 13,8 Nm/7.000 rpm
Transmission : Manual 6 Speed
Clutch System : Multiplate Wet Clutch with Coil Spring
Gear Shift Pattern : 1-N-2-3-4-5-6
Sistem starter : Electric & kick starter
Oil Capacity : 1.1 L (Exchange)
Ignition Type : Full Transisterized
Battery : MF 12V – 5Ah
Spark Plug Type : NGK MR9C-9N atau ND U27EPR-N9

Rangka
Tipe sasis : Diamond (Truss) Frame
Rem depan : 276 mm wave disk, Nissin Dual Piston caliper
Rem belakang : 220 mm wave disk, Nissin Single Piston
Suspensi depan : Teleskopik
Suspensi belakang : Lengan Ayun Dengan Suspensi Tunggal (Sistem Pro-Link)
Ban depan: IRC RX-01F 100/80-17 52P (Tubeless)
Ban belakang: IRC RX-01R 130/70-17 62P (Tubeless)
Lampu utama : LED
Lampu rem : LED