Otomotifnet.com - Bermodalkan Suzuki Thunder 250 2010, Ghazali Mantoro ingin punya sebuah motor custom berkonsep bobber.
Untuk mewujudkannya, motor yang bernama asli GSX 250 ini dipasrahkan pada Reza Firmansyah dari bengkel Kedaung Motorcycle.
“Awalnya Ghaza menginginkan gaya American bobber."
"Tapi saya sarankan gaya Jepang. Ciri khasnya punya tangki model split,” ungkap Reza.
Dalam prosesnya, Reza mesti memotong subframe.
“Dipotong mulai dari tengah hingga belakang, kemudian diracik ulang menggunakan pipa berdiameter 22 mm, dibuat lebih landai sehingga terlihat makin padat,” beber modifikator yang bermarkas di Jl. H. Taip No. 34 Bambu Apus, Ciputat, Tangerang Selatan.
(BACA JUGA: Ngeri! Arwah Jawara Suzuki Era 90-an Alih Rupa Jadi GSX-R150, Rangka Dibuntungin)
Selanjutnya Reza konsentrasi bikin jok baru yang dibuat single seat.
“Saya padukan dengan buntut berbahan pelat galvanis setebal 3 mm,” ujar Reza.
Konsepnya tak cuma sebagai bodi belakang, tapi sekaligus jadi sepatbor.
Dengan bahan yang sama, tangki juga dibikin.
Sekilas lonjong seperti kacang, yang jika diamati ternyata terpisah kanan-kiri sesuai konsep bobber Jepang.
Makanya tutup tangkinya pun harus 2 kanan dan kiri, termasuk krannya, baru kemudian menyatu di slangnya yang menuju karburator.
(BACA JUGA: Kisah Pemilik Suzuki RGR, Nasibnya Begini Amat, Orang Dealer Aja Sampai Salah Sangka)