Pembalap Indonesia Tampil Apik di AP 250 ARRC, Rheza Dhanica Raih Pole Position

Parwata - Sabtu, 4 Agustus 2018 | 15:20 WIB

Rheza Danica melanjutkan tren positif di posisi pertama QTT kelas AP 250cc (Parwata - )

Otomotifnet.com – Pembalap Astra Honda Racing Team (AHRT) Rheza Danica melanjutkan tren positif di posisi pertama QTT kelas AP 250cc.

Ajang balap Asia Road Racing Championship (ARRC) memasuki seri keempat di Madras Motor Race Track, Chennai, India (3-5/8).

Posisi kedua juga diisi oleh pembalap Indonesia yaitu Reynaldo C.Ratukore (Onexox TKKR Racing Team) dan pembalap Thailand di posisi ketiga Anupab Sarmoon (Yamaha Thailand Racing Team).

“Hasil balap tahun lalu sudah saya pelajari bersama tim. Saya sudah punya beberapa catatan yang perlu ditingkatkan di Sirkuit India ini. Mohon doa dan dukungannya agar saya dapat tampil bagus dan maksimal melanjutkan hasil positif di seri sebelumnya,” ujar Rheza.

Sementara di kelas Supersport 600cc, Andi Gilang yang saat ini menduduki posisi 5 pada sesi QTT dan Irfan Ardiansyah.

Sebelumnya Irfan tidak dapat bergabung karena masih dalam tahap penyembuhan selepas terjatuh dalam persaingan perebutan podium di seri Australia, kini sudah dapat memacu kembali motornya di ARRC India dan berada di posis 18.

(BACA JUGA: Ada Lagi, Modifikasi Honda Forza, Postur Pendek Bikin Gemes )

Rizky/otomotifnet
Hasil latihan sementara