Sandiaga Uno Puji Aksi Presiden Jokowi Naik Moge di Pembukaan Asian Games 2018

Indra Aditya - Senin, 20 Agustus 2018 | 19:20 WIB

Sandiaga Uno (Indra Aditya - )

Otomotifnet.com – Bagi seorang Sandiaga Uno, aksi naik motor Presiden Joko Widodo pada pembukaan Asian Games 2018 menghibur.

"Entertaining sekali. Saya kebetulan enggak jago naik motor tapi kan masyarakat harus dihibur. Sudah sukses penyelenggaraan alhamdulillah so far sukses pembukaannya, sukses banget," kata Sandiaga di Taman Fatahillah, Jakarta Barat, Senin (20/8/2018).

Pada pembukaan seremoni Asian Games 2018 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta Pusat, diputar video aksi bermotor Jokowi yang melawan kemacetan Jakarta untuk sampai di GBK dari Istana Bogor.

Dalam video tersebut, ada aksi Jokowi mengendari motor freestyle dengan menaikkan ban belakang seperti berdiri atau standing.

(BACA JUGA: Berstatus Triliuner, Gak Sangka Sandiaga Uno Cuma Punya 2 Mobil Yang Biasa-Biasa Saja)

Menurut Sandiaga, aksi tersebut menarik perhatian kaum milenial.

Sebab, milenial menyukai hal yang relevan dengan kehidupan anak muda.

"Mereka (milenial) terakhir enggak suka kalau yang enggak talkable. Talkable itu harus menjadi pembicaraan dan harus menjadi sesuatu yang seru kalau dibicarakan di antara teman-teman milenial," kata dia.

Jika diminta beraksi seperti Jokowi, Sandiaga mengaku tak sanggup.

(BACA JUGA: Jadi Cawapres, Sandiaga Cium Mobil Dinas Dan Bilang Ini Di Hari Terakhir Sebagai Wagub)

"Kalau seandainya saya, saya enggak bisa naik motor. Saya naik kalau terpaksa. Kalau disuruh standing saya enggak akan bisa," ucap dia.

Adapun Sandiaga tengah mencalonkan diri sebagai wakil presiden yang berpasangan dengan Prabowo Subianto.

Ia dan Prabowo akan berlomba merebut suara rakyat pada Pemilu 2019 melawan Jokowi yang berpasangan dengan Ma'ruf Amin.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Komentar Sandiaga soal Video Aksi Motor Jokowi dalam Pembukaan Asian Games",