Begini Definisi Solar B20, Mobil Lawas Rajin-Rajin Cek Fuel Filter

Joni Lono Mulia - Selasa, 4 September 2018 | 17:15 WIB

Petugas SPBU COCO Kuningan tengah mengisi bio solar yang merupakan produk B20 dari Pertamina ke mobi (Joni Lono Mulia - )

Otomotifnet.com - Perluasan biodiesel 20% atau biodiesel B20 sudah diresmikan oleh pemerintah pada akhir Agustus 2018.

Terhitung sejak 1 September 2018 biodiesel B20 sudah wajib disediakan oleh SPBU untuk konsumen.

Apasih BBM solar yang disebut dengan biodiesel B20 itu?

(BACA JUGA: Keren Abis, Penampakan Daihatsu Xenia Baru Perpaduan Model SUV Dan LMPV)

Definisi sederhananya, Biodiesel B20 adalah bahan bakar diesel campuran minyak nabati 20% dan minyak bumi (petroleum diesel) 80%.

Sedikit lebih teknis, Biodiesel B20 adalah bahan bakar diesel yang ditambahkan Fatty Acid Methyl Ester (FAME) sebesar 20%.

 FAME atau metil ester ini diproduksi melalui reaksi transesterifikasi (transesterfication) antara trigliserida (penyusun utama minyak nabati) dan methanol dengan bantuan katalis basa.

(BACA JUGA: Gak Nyangka, Ducati Dulu Bukan Produsen Motor, Logo Saja Sampai 9 Kali Gonta-Ganti)