Honda CRF150L Tambah Cover Cakram Rem Depan, Main Tanah Jadi Makin Pede

Indra Aditya - Minggu, 9 September 2018 | 18:00 WIB

Cover discbrake terpasang di Honda CRF150 (Indra Aditya - )

Otomotifnet.com - Honda CRF150L memang dilahirkan dengan kemampuan untuk main di lumpur dan tanah.

Namun, supaya semakin pede saat melahap jalur penuh tanah berlumpur, ada kelengkapan tambahan yang bisa dipasang pada CRF150L.

Salah satunya adalah penggunaan disc brake cover yang terpasang menutupi bagian cakram rem depan.

Ini adalah salah satu peranti wajib buat motor trail yang doyan bermain tanah.

(BACA JUGA: Dianggap Kurang Macho, Swing Arm Honda CRF150L Lebih Kekar Pakai Milik Saudaranya)

“Selain bisa bikin tampilan motor semakin keren, juga berfungsi untuk mencegah kotoran melekat pada piringan cakram. Khususnya saat melalui jalan tanah atau berlumpur,” buka Hasan, pemilik toko Aneka Jaya di Jalan Kebon Jeruk III, Jawa Barat.

Nah, biasanya saat bermain di jalur lumpur atau tanah disc brake sering tertutup oleh tanah dan bikin pengereman jadi slip.

 

Dengan adanya cover ini kotoran tidak menempel langsung ke piring cakram.

Diharapkan kinerja rem jadi tetap maksimal dan kampas rem jadi lebih tahan lama.