Biaya Servis Lengkap Vespa GTS 150, Enggak Bikin Sakit Kepala

Parwata - Rabu, 17 Oktober 2018 | 15:40 WIB

Vespa GTS 150 (Parwata - )

Otomotifnet.com - Vespa GTS 150 merupakan motor yang bisa mendongkrak penampilan pemiliknya dan nyaman untuk dikendarai.

Jika kamu sudah berhasil memboyong unit sekennya, ada hal yang harus dilakukan nih untuk jaga performanya.

“Langsung dibawa ke bengkel aja, minta orang bengkel untuk servis CVT,” buka Nur Faisal, salah satu pemilik bengkel spesialis Vespa, Scatola, di bilangan Condet, Jakarta Timur (13/10/2018).

“Dan paling enggak, ganti oli. Untuk jaga-jaga kalau yang dipakai unit seken itu olinya sudah enggak bagus,” lanjut dia.

(BACA JUGA: Baju Aja Maunya Dari Jepang, Honda Jazz GE8 Jadi Ganti Tampang )

Setelah itu, tentu saja kamu harus memperhatikan perawatannya seiring dengan pemakaian.

“Lakukan servis ringan tiap 2.000 km atau sebulan sekali. Dan jangan lupa ganti oli,” anjur Faisal.

Kalau jarak tempuh motormu sudah mencapai 10.000 km, kata Faisal, wajib lakukan servis besar, lo.

“Servis besar di sini mesinnya bakal diturunkan. Semuanya dibersihkan, mulai dari blok, piston hingga paking-paking,” beber dia.

(BACA JUGA: Ninja 250 Kalah Telak Dari Cagiva Mito 125, Sepelintiran Gas Ninggalin Jauh)

Di Scatola, servis ringan dikenakan biaya Rp 65 ribu dan memakan waktu sekitar 1 jam.

Sementara itu, servis besar dikenakan Rp 350 ribu dan memakan waktu 2 hari.

Scatola Garage—Jln. Raya Condet No. 58, RT.11/RW. 3, Batu Ampar, Kramatjati, Jakarta Timur (0822-1124-5200)