Walau Tampil Gagah Ala Tracker, Kawasaki W175 Ini Punya Bokong Seksi

Indra Aditya - Kamis, 18 Oktober 2018 | 17:30 WIB

Kawasaki W175 garapan White Collar Bike dengan kustom kit (Indra Aditya - )

Lanjut sisi kaki-kaki motor, W175 ini tampak sudah diganti peleknya dengan ukuran yang lebih besar yang kemudian dibalut dengan ban lansiran Dunlop.

(BACA JUGA: Kawasaki W175 Makin Keren Mentereng, Karya Kolaborasi 3 Modifikator!)

Pelek tapak lebar dengan double disc brake

Bagian pengereman juga mendapat upgrade dengan pemakaian sistem rem cakram depan belakang. Rem depan bahkan double disc brake.

Masuk ke bagian-bagian detail, panel instrument milik W175 diganti dengan ukuran yang lebih minimalis. Sehingga bagian kokpit terasa lebih longgar.

Instagram / @whitecollarbike
Panel instrumen minimalis membuat kokpit terasa lebih lega

Sistem koplingnya pun juga diganti dengan sistem hidrolik.

Lampu sein juga dibuat lebih minimalis dengan ukuran bulat kecil baik yang depan maupun yang belakang.

Penempatannya dibuat berdekatan dengan headlamp dan stoplamp hingga tidak membutuhkan banyak ruang tambahan.

(BACA JUGA: Gagal Beli Kawasaki W175, Honda Rebel 500 Dielus-Elus)

Ada juga side cover yang minimalis untuk menutupi komponen kelistrikan seperti aki dan kawan-kawannya.

Lampu sein juga dibuat lebih minimalis dengan ukuran bulat kecil baik yang depan maupun yang belakang.

Instagram / @whitecollarbike
Side cover minimalis senada dengan warna bodi

Selain itu sebuah skid plate juga terpasang untuk melindungi mesin saat W175 tracker ini diajak main tanah.

Tak ketinggalan knalpot kustom menjadi pemanis terakhir motor garapan White Collar Bike ini.

Instagram / @whitecollarbike
Knalpot kustom menjadi pemanis terakhir dari W175 tracker ini

(BACA JUGA: Ini Bukan Motor Merek Jokowi, Tapi Motor Kawasaki W175 Custom Milik Joko Widodo)

Secara keseluruhan kustom kit ini membuat karakter Kawasaki W175 berubah drastis menjadi lebih gagah nan elegan.

Yang jelas penggunaan kustom kit bisa dipasang sendiri di rumah dan mestinya lebih terjangkau dibandingkan digarap ulang di bengkel modifikasi.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

A few months ago I was given a challange by Kawasaki Motor to develop a custom kit with plug and play system.. so anyone can buy this kit and all they need to do just bolt it to their stock frame so anyone can do it at their home or garage.. so this is it.. ???? this is the tracker style.. there will be in caferacer style too ☺ . . . . #kawasaki #w175 #kawasakiw175 #w175style #w175se #w175whitecollarversion #w175indonesia #w175custom #w175nation #handbuilt #handcrafted #handcraftedinindonesia #handcraftedmotorcycles #whitecollarbike ???? by @niie_kurnia and @buditagram with @wachyoe87

A post shared by white collar bike (@whitecollarbike) on