Stoplamp Kawasaki Versys-X 250 Bermasalah, Ternyata Memang Pernah Recall

Parwata - Minggu, 25 November 2018 | 20:30 WIB

Solusi Stoplamp Kawasaki Versys-X 250 Bermasalah (Parwata - )

Otomotifnet.com - Beberapa waktu yang lalu, beberapa pemilik Kawasaki Versys-X 250 mengeluhkan stoplamp tunggangannya yang mengalami kerusakan.

Yup jadi enggak nyala.

Tergelitik untuk untuk mencari tahu, langsung saja konfirmasi ke bengkel resmi Kawasaki.

Ternyata pihak Kawasaki Motor Indonesia (KMI) memang sempat melakukan recall masalah ini pada tahun 2017.

Kenalkan Ini X-Sys, Versys-nya Yamaha X-Ride Karya Pelajar Kreatif

Rangga/OTOMOTIF
Fitting lampu baru pengganti yang rusak

“Satu part pada fitting lampu, tapi pihak KMI sudah melakukan recall,” ujar Solihin, Kepala Mekanik Kawansakti Jalan Panjang, Jakarta Barat.

Penyebabnya disinyalir dari sisi kualitas produksi.

Sehingga KMI mengganti ke vendor lain, jadi untuk produksi selanjutnya tidak ada masalah.

“Kalau itu vendor dari pabrik yang bermasalah. Tapi itu permasalahannya pada pertama kali Versys-X keluar, untuk yang keluaran baru sudah aman,” terang Eddy Yulianto, Kepala Mekanik Kawasaki Fatmawati Jakarta.

Honda Recall CRF250L, Masalahnya di Bagian Ini

Rangga/OTOMOTIF
Part number sama, tapi beda vendor