Suzuki Ertiga Crossover Mengejutkan, Isunya Muncul Duluan Di indonesia

Ignatius Ferdian - Rabu, 6 Februari 2019 | 08:00 WIB

Perkiraan desain Suzuki Ertiga Cross (Ignatius Ferdian - )

Otomotifnet.com - Kabar tentang hadirnya Suzuki Ertiga versi crossover dengan nama Ertiga Cross ramai jadi perhatian.

Berdasarkan kabar terbaru dari Rushlane, rupanya Ertiga Cross ini diduga akan dirilis pada akhir 2019.

Tambah mengejutkan lagi, ternyata Ertiga Cross tersebut dikabarkan akan dirilis pertama kali di Indonesia.

Suzuki Ertiga Cross ini kemungkinan besar masih akan mengambil basis dari All New Ertiga, baik mesin maupun platform-nya.

(Baca Juga : Isuzu MU-X Rumornya Disegarkan, Sudah Wara-wiri di Jalan Pakai Cover)

GaadiWaadi.com
Paten desain yang diduga Ertiga versi crossover bocor

Jadi Ertiga Cross ini nantinya adalah All New Ertiga yang punya desain bak crossover.

Meski begitu belum jelas juga kira-kira komponen apa aja yang bakal bikin Ertiga Cross ini beda tampilannya dengan All New Ertiga.

Kalau berdasarkan paten desain yang sempat bocor, desain bumper belakangnya  memang ketahuan beda dengan All new Ertiga.

Pada bumper itu terlihat di sisi-sisinya terdapat aksen lubang berbentuk vertikal, serta ada under guard yang memperkokoh area buritannya.

(Baca Juga : KIA Berhenti Jualan Di Jakarta, Peminat Kontek Langsung Kantor Pusat)

Prediksinya selain desain bumper yang berbeda, Ertiga Cross juga akan dibekali body cladding yang akan membuatnya tampil lebih garang.

Selain itu ukuran pelek yang akan dibawanya juga disinyalir akan lebih besar.

Namun benar atau tidaknya sebaiknya kita nantikan saja kira-kira akan ada update informasi apa lagi.