Otomotifnet.com - Pada musim hujan seperti sekarang ini, visibiltas pengemudi harus tetap terjaga dan awas dalam memantau situasi jalan di depan.
Apalagi ketika berkendara di waktu gelap atau malam hari.
Sebab pandangan kabur sekian detik saja, bisa sangat membahayakan.
Untuk itu, part pendukung di kala hujan seperti karet wiper, harus dalam kondisi fit.
Sehingga dapat menjaga kebersihan kaca depan maupun belakang dari kucuran air hujan, yang dapat mengganggu pandangan.
Jadi, bila didapati karet wiper sudah tidak bagus kemampuan menyapu airnya, segera deh ganti baru, demi keselamatan Anda dan orang lain.
Nah, untuk Anda yang konsen terhadap safety, ada pilihan karet wiper yang diklaim mampu menciptakan efek seperti daun talas.
Maksudnya ketika air hujan jatuh di kaca, ia tidak nempel lama alias langsung meluncur turun atau ke arah ketika mobil dalam kecepatan tinggi.