Otomotifnet.com - Kawasaki Ninja H2R dilarang terjun di ajang World Superbike.
Itulah mengapa Jonathan Rea, dari tim Kawasaki tak bisa memakai ZX-10RR di WSBK.
Padahal jika dibandingkan, performa ZX-10RR kalah jauh dari Ninja H2R.
Berbekal mesin empat-silinder berkapasitas 1.000 cc, power H2R mencapai 296 dk sementara ZX-10RR berkisar di 197 dk.
(Baca Juga: Kawasaki Bakal Ciptakan Motor Terbang Dengan Basis Ninja H2R?)
Lantas, apa alasannya Ninja H2R dilarang dipakai di WSBK, padahal juga motor produksi massal?
Selain itu, kapasitas ruang bakarnya juga mirip-mirip dengan kompetitornya yang rata-rata sekarang memakai mesin empat-silinder 1.000 cc, apa salah H2R?
Jawababnya, karena Ninja H2R memakai supercharger!
Sebab, WSBK telah membuat regulasi, motor yang memakai forced induction dilarang terjun balap!