Otomotifnet.com - BMW R Nine T edisi spesial dirilis dengan tujuan memperingati 50 tahun seri / 5 dan 50 tahun produksi BMW Motorrad di Berlin, Spandau, Jerman.
Dengan ciri khas mesin tidur yang melintang, R Nine T memiliki sedikit sentuhan perubahan dibanding R nine T yang lainnya.
Pada ulang tahun kali ini BMW menampilkan lapisan tangki berwarna Blue metallic juga efek asap dan tanda garis ganda pada tangki bahan bakar.
Sedangkan untuk mesin, gearbox, tabung slider garpu, hub roda, dan jari-jari dilapisi dengan aluminium perak untuk menampilkan kesan motor tuanya.
(Baca Juga: Moto Guzzi V85TT, Nostalgia Reli Dakar Tahun 80’an, Diajak Main ke Mall)
Untuk dapur pacu, BMW R Nine T dibekali dua silinder DOHC berkapasitas 1.170 cc dengan tenaga maksimal 110 dk pada 7.750 rpm.
Untuk sistem pengereman BMW yang satu ini menggunakan rem cakram 320 milimeter dan ABS sebagai standar.
Knalpot yang digunakan adalah 2 in 1 dan diberi sentuhan terhadap tangki bahan bakar dan cat akhir Lupin Blue metallic.
Supaya makin spesial, ditambahkan penanda menggunakan emblem BMW bertuliskan 1969-2019 50 JAHRE /5.
(Baca Juga: Yamaha X-Ride Terbaru, Pembalap MXGP Ikutan Komen, Romain Febre : Tinggal Ganti Ban Off-road)