Otomotifnet.com - Kendy, begitu pria ini mau disapa, dari dulu memang kesengsem dengan tampilan Honda Civic Estilo.
"Gue ingat banget pas masih SMU dulu, pengin banget punya Estilo, tapi gak bisa beli. Baru kesampaian sekarang saat sudah punya uang sendiri,"
"Langsung beli! Dan hitung-hitung pelampiasan, sekalian aja dibikin jadi kayak gini, haha..," gelaknya
Proyek modifikasi ini dimulai sekitar pertengahan tahun 2016 lalu, setelah Kendy mendapatkan unit Estilo dalam kondisi bahan.
(Baca Juga: Honda Civic Estilo Beringas Harga dan Mesin, Ditawarin Seharga Toyota Innova Venturer!)
Mobil pun sempat dikirim ke bengkel Honda Tebet untuk dicat. "Tapi saya kurang puas, jadi saya kirim lagi ke Tiara Motor di Kebon Jeruk, Jakbar, buat digarap ulang," tuturnya.
Di sana, mobilnya ini dicat dengan warna custom blue, agar tampil eye catching.
Namun sebelumnya ada beberapa perubahan dan penambahan di eksterior hatchback favorit era '90-an ini, seperti kap mesin asli yang dilubangi di bagian tengahnya.
"Awalnya pakai kap karbon, tapi terlalu lentur dan gak rata. Akhirnya korbankan kap asli," jelasnya.