FP4 MotoGP Malaysia Kejar-kejaran Waktu, Posisi Valentino Rossi Direbut Sang Murid

Irsyaad Wijaya - Sabtu, 2 November 2019 | 15:59 WIB

Pembalap Monster Energy Yamaha, Valentino Rossi, saat menjalani sesi latihan bebas MotoGP Malaysia di Sirkuit Sepang, Malaysia (Irsyaad Wijaya - )

Otomotifnet.com - Masuk sesi FP4 MotoGP Malaysia 2019, sirkuit Sepang mula diguyur hujan ringan.

Para pembalap tetap yakin menggunakan ban slick dan Marc Marquez menjadi tercepat dengan catatan waktu 2 menit 0,406 detik.

Belum puas, pembalap Repsol Honda itu makin memperkecil catatan waktunya di bawah 2 menit menjadi 1 menit 59,980 detik.

Namun, catatan waktu itu tak bertahan lama, menjelang lima menit terakhir, Fabio Quartararo mampu mengalahkan dengan selisih 0,007 detik dari Marquez.

(Baca Juga: Johann Zarco Terpeleset di FP3 MotoGP Malaysia, Murid Valentino Rossi Tercepat)

Pembalap Petronas SRT itu membukukan waktu 1 menit 59,973 detik.

Tapi tak disangka, Valentino Rossi lebih 'gila' lagi karena bisa mencatatkan waktu 1 menit 59,796 detik.

Yamaha Racing Official
Morbidelli masih tunjukkan tajinya di FP4 dan stabil dalam simulasi lomba

Kejar-kejaran waktu belum berhenti, sang murid, Franco Morbidelli menjadi yang tercepat hingga akhir sesi FP4 MotoGP Malaysia 2019, (2/11/19).

Franco Morbidelli menjadi yang tercepat, sementara Valentino Rossi berada di posisi kedua.