Otomotifnet.com - Mitsubishi Pajero Sport ditemukan tergelimpang ke sungai.
Posisinya terguling ke sisi kiri dengan bodi kiri menjadi tumpuan.
Disebutkan, insiden yang mengagetkan pengemudi ini terjadi di sungai Jl JGC, Cakung Timur, Cakung, Jakarta Timur, pukul 01:00 WIB, (6/11/19).
Saat foto diambil, tampak anggota Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (PKP) Jakarta Timur berusaha mengevakuasi SUV ladder frame tersebut.
(Baca Juga: Toyota Hilux Tertancap Lumpur Sungai, Roda Terbenam, Pejalan Kaki Luka Parah)
Kasi Ops Sudin PKP Jakarta Timur, Gatot Sulaeman mengatakan Pajero Sport hitam bernopol B 912 EDY tersebut jatuh usai mengalami selip ban.
"Saat melaju di kecepatan 50 kilometer per jam, ban mobil selip dan tidak terkendali sehingga terperosok ke kali," kata Gatot di Cakung, Jaktim, (6/11/19).
Beruntung pengemudi Pajero Sport selamat tanpa mengalami luka berat meski seluruh bagian mobil tenggelam di kali.
Gatot menuturkan butuh dua unit mobil light rescue, satu unit mobil multi purpose, berikut 10 personnel Sudin PKP Jakarta Timur untuk mengevakuasi.