Otomotifnet.com - Honda CBR650R disegarkan pada tahun 2020 ini.
Sport fairing yang masuk pasar Amerika Serikat ini kabarnya punya tampilan berbeda dari model 2019.
Untuk model 2019, Honda CBR650R punya beberapa pilihan tipe, yaitu versi non ABS dan ABS.
Sekarang, CBR650R ini dapat pembaruan di tahun 2020.
(Baca Juga: Honda CBR250RR Didiskon, Potongan Harga di Awal 2020 Rp 3 Juta!)
Tapi sayangnya, penyegaran hanya untuk CBR650 tipe ABS.
Mengutip dari Power Sport Honda, CBR650R masih menggunakan mesin versi lamanya, berkapasitas 649 cc 4-silinder, berpendingin cairan.
Tenaga maksimum Honda CBR650R 2020 mencapai 94 dk dan torsinya tercatat 64 Nm.
Semua tenaga dan torsi Honda CBR650R disalurkan ke roda belakang dengan sistem transmisi 6-percepatan.