Tol Kertosono-Kediri Diprioritaskan, Terdesak Pembangunan Bandara Kediri

Irsyaad Wijaya - Jumat, 31 Januari 2020 | 17:20 WIB

Rest Area KM 626 Forest Village tol Kertosono-Ngawi (Irsyaad Wijaya - )

Otomotifnet.com - Warga kabupaten Tulungagung menyambut baik rencana pembangunan tol Kertosono-Tulungagung.

Sebab, warga yang ada di wilayah Tulungagung, Blitar, Trenggalek, bahkan Ponorogo dan Pacitan bisa terbantu dengan adanya tol tersebut.

Rencana pembangunan tol Kertosono-Tulungagung, menjadi tanggung jawab pemegang konsesi ruas Kertosono-Ngawi.

Menurut Emil Elestianto Dardak, Wakil Gubernur Jawa Timur, yang masuk dalam Perpres Nomor 80 tahun 2019, tentang Percepatan Pembangunan Ekonomi di Kawasan Gerbang Kertasusila, Bromo Tengger Semeru (BTS), kawasan Selingkar Wilis dan Lintas Selatan, adalah sesi Kediri-Tulungagung.

(Baca Juga: Tol Probolinggo-Lumajang dan Kertosono-Kediri Mendesak Dibangun, Masih Tunggu Investor)

Sementara sesi Kertosono-Kediri adalah bagian dari penunjang Bandara di Kediri.

"Karena itu fokus pertama adalah sesi Kertosono-Kediri, yang menjadi penunjang keberadaan Bandara Kediri," sambung Emil.

Rencananya 'ground breaking' Bandara Kediri dilaksanakan pada April 2020.

Proses itu juga disertai dengan pematangan ruas tol Kertosono-Kediri.