Formula E Jakarta Batal di Monas, Sepakat di Jalan Sudirman-Thamrin

Irsyaad Wijaya - Sabtu, 8 Februari 2020 | 18:00 WIB

Tugu Monas dipasang di laman Formula E, sebagai pemberitahuan Jakarta menggelar balap Formula E tahun 2020 (Irsyaad Wijaya - )

Otomotifnet.com - Ajang Formula E yang rencananya berlangsung di sekitaran Monas, Jakarta pindah lokasi.

Lokasi baru yang disebut bakal menggantikan Monas yakni ruas jalan Sudirman-Thamrin pada Juni 2020 mendatang.

"Sepanjang Jalan Sudirman dan Thamrin, lalu sedikit belok ke arah GBK (Gelora Bung Karno)," kata Kepala Dinas Bina Marga DKI Jakarta, Hari Nugroho, (7/2/20).

Hari mengatakan, Pemprov DKI sebetulnya menyediakan jalur alternatif bila usulan awal lintasan tidak disetujui pemerintah pusat.

(Baca Juga: Formula E Jakarta Batal, Monas Dilarang Dipakai, Ganti Lokasi Baru!)

Hingga kini, kata Hari, tim panitia dari PT Jakarta Propertindo (Jakpro) dan FEO serta FIA masih meninjau langsung kondisi aspalnya.

Namun sejauh ini, kondisi aspal DKI Jakarta telah memenuhi persyaratan untuk dijadikan tempat balap Formula E.

Jalan Jenderal Sudirman

"Kriteria lintasan sudah pakai grade (tingkatan) tiga, artinya jalan arteri atau protokol DKI sudah memenuhi standar FIA untuk Formula E."

"Berbeda bila untuk Formula 1, aspal yang dipakai harus grade 1 atau A,” jelasnya.