Isuzu Panther Terguling, Evakuasi 15 Menit Usai Terjang Supra X 125, Gerobak Minum dan Kios

Irsyaad Wijaya - Sabtu, 22 Februari 2020 | 16:00 WIB

Proses evakuasi Isuzu Panther yang terjang gerobak minuman, Honda Supra X 125 serta kios di Surabaya, Jatim (Irsyaad Wijaya - )

Evakuasi Panther silver bernopol L 1170 CL yang terguling itu membutuhkan waktu sekitar 15 menit dengan menerjunkan truk PMK kota Surabaya.

Arus lalu lintas kembali normal setelah unit laka lantas Polrestabes Surabaya menderek Panther tersebut sekitar 1,5 jam setelah insiden.

Informasi lain yang diterima, pengemudi Panther bernama Rudi Hartono Tjandra (46) warga Jagalan VIII D Surabaya.

Disebutkan pula, akibat insiden ini, dua gadis terluka parah.

(Baca Juga: Isuzu Panther Dipacu 120 Km/jam, Wajah Hancur Tusuk Truk, Petaka Ngantuk di Lajur Lambat)

Kronologi Panther terjang gerobak minuman, Supra X 125 dan kios elpiji bermula saat melaju dan sempat oleng beberapa meter.

Sigit mengatakan, kecelakaan ditengarai karena pengemudi Panther dalam kondisi mengantuk.

"Saat kami interogasi singkat, pengemudi sebut jika mengantuk. Lalu dia tidak sadar dan tahu-tahu sudah dalam kondisi menabrak motor, rombong dan kios elpiji," kata Sigit, (21/2/20).

Lanjut Sigit, akibat kecelakaan itu, dua gadis alami luka parah dan sedang dirawat di rumah sakit Airlangga Surabaya.

"Iya ada dua korban yang alami luka parah. Saat ini sudah dievakuasi warga ke rumah sakit Airlangga. Untuk kondisinya kami belum monitor. Nanti kami kabari perkembangannya" tambah Sigit.

 

Artikel ini telah tayang di Tribunjatim.com dengan judul Evakuasi Isuzu Panther yang Tabrak Kios & Motor, Kerahkan Satu Unit Mobil PMK, Butuh Waktu 15 Menit