Otomotifnet.com - Pasar Honda CR-V di indonesia tergolong tinggi dengan mencatatkan penjualan wholesales selama 2019 sebanyak 10.395 unit.
Namun larisnya SUV 5 penumpang ini masih di bawah X70 milik Proton di Malaysia.
Melansir Wapcar.my, diperkirakan Honda CR-V laku sebanyak 12 ribu unit di tahun 2019.
Namun capaian tersebut masih kalah dengan X70 yang diusung Proton, automaker asal Malaysia.
Baca Juga: Fortuner Facelift 2020 Bocor, Tampang Ala RAV4, Main Warna Hitam Dan Putih
Proton X70 yang merupakan rebadge dari Geely Boyue ini menjadi yang terlaris dengan total penjualan sekitar 26.300 unit.
Salah satu yang menjadi keunggulannya dibanding Honda CR-V adalah harga yang lebih terjangkau.
Proton X70 tipe teratas dibanderol 122.800 Ringgit Malaysia atau setara dengan Rp 450 juta. (Kurs 1 Ringgit = Rp 3.666,53 per 11 April 2020)
Sedangkan Honda CR-V tipe tertinggi harganya 175.900 Ringgit atau sekitar Rp 645 juta.
Baca Juga: Nissan GT-R Milik Wakil Jaksa Agung Pakai Mesin VR38DETT, Dirakit Langsung Oleh 'Takumi'
Adanya insentif dari pemerintah Malaysia untuk Proton sebagai automaker lokal membuat harganya jauh di bawah Honda CR-V dan merek-merek lain.
Sekadar info, produk yang ditawarkan di pasar otomotif Indonesia dan Malaysia memiliki banyak kemiripan, khususnya untuk kelas SUV 5 penumpang.
Seperti Honda CR-V, Mazda CX-5, Nissan X-Trail, hingga Mitsubishi Outlander.
Kembali dengan unggulnya Proton X70 di Malaysia, apakah ada kemungkinan Proton X70 dibawa ke Indonesia untuk saingi dominasi Honda CR-V?
_________
Pengin lebih lengkap dan detail ulasan otomotif seperti test drive, test ride, tips, knowledge, bisnis, motorsport dan lainnya, kalian bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF secara digital (e-magz). Caranya klik : www.gridstore.id. Kalian akan mendapatkan paket berlangganan menarik.