Ban yang dipasang tentu jenis on-road dari Pirelli tipe Scorpion Trail II.
Bergeser ke sektor pengereman, buat main aspal butuh yang lebih pakem.
Makanya disc brake depan diperbesar pakai lansiran ROZ berukuran 320 mm, kemudian selang rem ganti Hel.
Kalau depan suspensi masih pakai bawaannya model teleskopik 41 mm, yang belakang lengan ayun bawaan pabrik diganti kepunyaan Aprilia SXV450.
“Biar lebih kekar,” jelas Lerry yang bermarkas di Jl. Pancoran Barat VII No.6, Jakarta Selatan.
Beres kaki-kaki tinggal perintilannya diganti untuk menguatkan nuansa supermoto.
Seperti pada area setang yang ditambahkan handguard dari Barkbusters tipe UPS, yang sudah terintegrasi dengan lampu sein LED.
Terakhir untuk mempercantik tampilan dari WR 155R supermoto ini, seluruh bagian bodi dilapis decal stiker dengan tema Monster Energy ala-ala tim balap Yamaha.
Jadi anti dengan trek tanah deh!