Suzuki Escudo Siap Off-road, Kaki-kaki Racik Ulang, Pelek Ditutup

Toncil - Minggu, 24 Mei 2020 | 14:00 WIB

Suzuki Escudo 1996 siap untuk off-road (Toncil - )

Sebelum off-road ekstrem, diawali dengan off-road ringan terlebih dahulu.

"Dari main-main yang bertahap itu, bisa diketahui kelemahan dan kelebihan mobil. Selanjutnya dilakukan pengembangan," tambah pria yang hobi dengan mobil Suzuki ini.

Begitu banyak ubahan dan temuan-temuan yang telah dilakukan. Hasil pengembangan ini diujicoba pada pra event Indonesia Off-road Expedition (IOX) digelar Oktober 2014 silam.

Dok Otomotif/Otomotifnet.com
Mesin Suzuki Escudo 1996, tetap dibiarkan karburator

Saking ganasnya trek IOX, maka dibutuhkan special car untuk event yang juga spesial tersebut.

Seperti pada sistem kaki-kaki yang dipakai.

Merek Calmini yang memang memproduksi untuk Suzuki dirasa masih kurang mumpuni.

"Akhirnya kita rombak lagi sesuai keperluan dan medan yang sering dilalui. Kalau mengandalkan aslinya, masih ada kurang di trek yang sangat ekstrem," terang pria yang menamakan temuan ubahannya ini Calmini Plus.

Dok Otomotif/Otomotifnet.com
Di atap Suzuki Escudo 1996 disiapkan rak dan lampu sorot

Bentuk ubahannya lebih banyak di arm belakang.

Tak hanya itu saja, Escudo milik Yuri ini suspensi depan sudah mengadopsi sistem double wishbone. Sehingga pergerakan suspensi lebih maksimal.