Honda ADV150 Pakai Projie Pajero Sport, Bikin Dudukan Baru, Lebih Terang & Keren

Antonius Yuliyanto - Selasa, 2 Juni 2020 | 08:00 WIB

Lampu Honda ADV150 pakai proyektor Mitsubishi Pajero Sport (Antonius Yuliyanto - )

“Untuk dudukan lampunya dibuat menggunakan pelat besi 1 mm yang disesuaikan dengan headlamp ADV."

"Sedangkan untuk cover DRL di-custom sesuai keinginan konsumen, kalau ini DRL diganti dengan keluaran AES agar memiliki dua fungsi, sebagai lampu senja dan sein running,” ungkap Ciwo, sapaan akrabnya.

Ciwo juga menyematkan empat buah lampu HPL pada bagian tengah cover DRL.

Fajrin/otomotifnet.com
Pemasangan lampu Mitsubishi Pajero Sport di Honda ADV150 perlu dibuatkan dudukan baru

“Dan agar lampu proyektor yang sudah dipasang bisa dinyalakan dan dimatikan, panel sakelar kiri bawaan diganti dengan kepunyaan Yamaha V-Ixion,” beber pria yang bermarkas di Jl. Kober Gg. H. Ismail No.45, Balekambang, Condet, Jakarta Timur.

Enggak AHO lagi dong ya?

Minat ikut pasang lampu Pajero ke ADV150?

Untuk paket lengkap dengan lampu led DRL dari AES, lampu HPL, electric leveling, sakelar OEM, serta garansi pemakaian selama satu tahun, Ciwo membanderol Rp 5 juta.

RIC Lighting : 0838-7200-4877

Penulis: Fajrin