Yamaha XMAX Dibore Up dan Stroke Up Jadi 335 Cc, Tenaga Naik 50%!

Antonius Yuliyanto - Senin, 8 Juni 2020 | 08:00 WIB

Yamaha XMAX 250 (Antonius Yuliyanto - )

Otomotifnet.com - Kendati bermesin 250 cc SOHC 4 katup berpendingin cairan dengan klaim tenaga 22,5 dk di 7.000 rpm dan torsi 24,3 Nm di 5.500 rpm, namun ada saja yang merasa kurang puas dengan performa Yamaha XMAX.

Kalau dirasakan memang akselerasinya tergolong smooth.

Apakah Anda juga merasakan dan berencana meningkatkan performa mesin agar tarikan lebih responsif?

Kebetulan ada tawaran menarik dari Sportisi Motorsport (SM), paket upgrade performa dengan stroke up sekaligus bore up!

Baca Juga: Naik Motor Berkopling Tangan Kiri Mau Bebas Pegal? Pasang Kopling Ini 

Sportisi Motorsport
Hasil dyno Yamaha XMAX yang sudah bore up dan stroke up, kenaikan performanya signifikan

 

Hasil yang ditawarkan pun tak tanggung-tanggung, yang dibuktikan lewat uji dyno Dynojet 250i milik bengkel yang terletak di Jl. Tenggiri No. 4A, Rawamangun, Jaktim ini.

Pada kondisi standar, tenaga di roda hanya kisaran 18,5 dk dan torsi 19,5 Nm.

Kalau sudah ganti knalpot slip-on seperti di motor yang digarap ini, jadi 19,19 dk/7.200 rpm dan 20,21 Nm/6.450 rpm.

Setelah diupgrade naik jadi 27,48 dk/7.400 rpm dan 26,68 Nm/7.100 rpm.

Kenaikan tenaganya hampir 50%! Apa saja detail ubahannya?