Daihatsu Xenia Meleleh Sekujur Bodi, Pembakaran Misterius Terulang, Selalu di Pagi Hari

Ignatius Ferdian - Senin, 29 Juni 2020 | 18:00 WIB

Kondisi Daihatsu Xenia yng diduga dibakar (Ignatius Ferdian - )

Otomotifnet.com - Sebuah Daihatsu Xenia meleleh hampir di seluruh bodi setelah diduga sengaja dibakar.

Mobil ini nyaris ludes terbakar di salah satu tempat penyewaan lahan parkir mobil.

Disampaikan di akun Instagram @denpasar.viral, peristiwa ini terjadi di Jalan Gunung Karang, Gang Kubu Padi, Banjar Monang Maning, Denpasar, Bali (29/6/2020).

Terlihat dari video Daihatsu Xenia berplat DK 1182 FG warna silver hangus terbakar pada bagian kap mesin sampai bodi belakang.

Baca Juga: Honda Mobilio Tabrak Pagar Polres OKI, Pengemudi Nekat, Tusuk Anggota Polisi

Namun untungnya, api tidak sampai menyambar bagian dalam mobil sehingga hanya bagian luar saja yang parah.

Disebutkan, kejadian tersebut pernah juga terjadi tercatat ada tiga kali dalam sebulan dan itu terjadi sekitar pukul 04.00 Wita atau pukul 05.00 Wita.

"Ini merupakan yang paling parah," ujar pemilik akun.

Lebih lanjut, salah seorang warga mengatakan, kasusnya sudah dilaporkan ke pihak berwajib namun minimnya bukti membuat pelaku tidak diketahui.

Baca Juga: Tol Pekanbaru-Dumai Pertengahan Juli 2020 Beroperasi, Awal Buka Gratis?

Sementara itu, dikonfirmasi terpisah, Kasubbag Humas Polresta Denpasar, Iptu I Ketut Sukadi pun mengatakan, untuk saat ini ia belum menerima laporan tersebut.

"Laporannya belum masuk. Saya konfirmasi dulu ke Polsek Denbar," ujarnya, Senin (29/6/2020) siang.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

WASPADA SEMETON! PEMBAKARAN MOBIL OLEH ORANG YANG TIDAK DIKENAL #dpsviral @denpasar.viral . Telah terjadi pemabakaran mobil oleh orang yang tidak dikenal di lingkungan banjar monang maning, Jl. Gunung Karang, Gg. Kubu Padi, Senin (29/6) pagi. . Menurut informasi, kejadian ini sudah terjadi sebanyak 3 kali dalam sebulan. Setiap kejadian selalu jam 4 atau 5 pagi dan di areal lahan penyewaan parkir mobil, dan ini merupakan yang paling parah. . Saat ini kasus tersebut sudah dilaporkan ke pihak yang berwajib, namun pelaku belum dapat ditemukan karena minimnya informasi dan tidak adanya cctv di lokasi kejadian. . Info dari @advin.pratama #denpasarviral #pembakaranmobil #denpasar #bali

A post shared by MEDIA INFORMASI SEPUTAR BALI (@denpasar.viral) on

 

Sumber: https://bali.tribunnews.com/2020/06/29/viral-di-media-sosial-satu-mobil-hangus-terbakar-di-garasi-mobil-denpasar