Naik Royal Enfield Classic 500, Ridwan Kamil Bonceng Istri Motoran ke Pangandaran

Ignatius Ferdian - Senin, 6 Juli 2020 | 14:30 WIB

Royal Enfield tunggangan Ridwan Kamil dan istrinya (Ignatius Ferdian - )

"Selain melaksanakan bakti sosial, turing ini sudah tentu dimanfaatkan untuk mengecek pengendalian Covid-19 di wilayah-wilayah yang dilewati," ujar Emil.

"Kita juga menyosialisasikan langsung ke masyarakat untuk selalu menerapkan protokol kesehatan selama pemberlakuan adapatasi kebiasaan baru (AKB) saat ini. Sengaja pakai motor, supaya mudah singgah dan bertemu langsung masyarakat," tambah Emil.

Menurut Emil, penanganan Covid-19 di Jawa Barat telah dilakukan dengan maksimal. Bahkan ia menyebut Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Jabar dipuji pemerintah pusat sebagai salah satu provinsi yang berhasil mengendalikan penyebaran virus tersebut.

"Keberhasilan Jabar menangani Covid-19 sudah diketahui banyak pihak. Mudah-mudahan bisa diikuti di daerah termasuk di Kabupaten dan Kota Tasikmalaya," kata Emil.

Baca Juga: Honda Vario Techno Teronggok di Sawah Bersama Kunci Kontak, Beberapa Kali Terulang

Meski demikian, gubernur mengingatkan agar warga tetap harus disiplin menerapkan protokol kesehatan yang menjadi kunci keberhasilan menekan penyebaran Covid-19.

"Cara menerapkannya pun cukup mudah, yaitu dengan selalu memakai masker, rajin cuci tangan, dan menjaga jarak," tutur Emil.

Gubernur Jawa Barat tersebut memang dikenal sebagai salah satu kepala daerah yang memiliki hobi otomotif.

Royal Enfield Classic 500 Battle Green dipilih lantaran memiliki tenaga cukup besar namun mudah untuk dikendarai.

Baca Juga: Kawasaki KLX 150 Goyang Kanan, Hindari Lubang Terjang Ninja 150R, Depan Rontok