Menurutnya, selama ini Satlantas Polres Blitar Kota gencar melakukan razia ajang balap liar di Kota Blitar.
Sejumlah lokasi yang rawan menjadi ajang balap liar yaitu di Jl Merdeka, Jl Sudanco Supriyadi, dan sejumlah ruas jalan satu arah lainnya.
"Tiap akhir pekan kami melakukan razia ajang balap liar. Ajang balap liar ini selain meresahkan warga juga rawan menyebabkan kecelakaan lalu lintas," ujarnya.