Pelek Berkualitas Pasti Ada Coakan di Palang atau Dekat As Roda, Fungsi Penting

Irsyaad Wijaya,Muhammad Farhan - Rabu, 5 Agustus 2020 | 14:25 WIB

Lubang atau coakan pada pelek racing (Irsyaad Wijaya,Muhammad Farhan - )

Otomotifnet.com - Jika dicermati, pelek palang orisinal dan aftermarket motor, biasanya memiliki lubang atau coakan.

Umumnya ada di bagian palang atau tengah dekat as roda.

Asal tahu saja, lubang atau coakan ini sengaja dibuat pabrikan dengan tujuan penting.

"Coakan atau lubang ini sudah tentu dapat mengurangi bobot pelek, hasilnya bobot pelek bisa lebih ringan namun tetap kuat," jawab Vendy, owner produsen part VND Racing.

Baca Juga: Pelek Jari-jari Merek Ini Tersedia Berbagai Ukuran Diameter, Lebar dan Jenis Tapaknya

Istimewa
Lubang di pelek palang

Pemangkasan bobot memang menjadi sesuatu yang penting untuk produk yang digunakan untuk kompetisi atau balap.

Selain menggunakan material khusus yang lebih ringan, mengurangi bagian yang tidak penting juga menjadi solusi untuk mengurangi bobot.

Meski begitu, bagian yang dicoak atau berlubang tentu sudah melalui perhitungan khusus sehingga tidak mengurangi durabilitas pelek.

"Selain membuat ringan, adanya lubang di bagian palang dan tengah pelek ini tujuannya untuk membantu pelepasan panas ketika motor sedang dipakai," tambah Vendy.