Otomotifnet.com – Modifikasi kaki-kaki Kawasaki W175 jadi modifikasi wajib yang harus dilakukan.
Pasalnya untuk desain bodi bawaan motor ini sudah mencirikan konsep klasik, tinggal ulik sedikit di area kaki-kaki.
Sayangnya saat kondisi standar roda belakang agak sulit menggunakan ban dengan diameter besar.
“Ban belakang mentok di ukuran 120, ini selisih ban sama rantai cuma 5 mm jadi gampang bergesekan,” sebut Rieno Muryanto dari SixtySix Garage.
Baca Juga: BMW G 310 R Bermuka Kotak Tanpa Sepatbor, Manjakan Mata Pengunjung
Agar bisa ‘menelan’ ban yang lebih lebar tanpa ada gesekan ban dengan rantai, perlu ada penambahan spacer.
“Paling aman dikasih spacer, tebalnya 1 cm. Kalau udah pakai spacer bisa pakai ban belakang 130/80-17 dengan lebar pelek 3 inci atau 3,5 inci,” sambung pria yang bengkelnya ada di Kreo, Tangerang.
Untuk pemasangannya ternyata perlu sedikit ubahan nih, tentu saja karena spacer ini lebih tebal.
“Harus ganti baut gir yang lebih panjang dan ada penambahan ring biar rantai tetap sejajar. Harga spacer sama ringnya Rp 170 ribu, ongkos pasangnya Rp 75 ribu,” tutup Rieno.
SixtySix Garage 0813-7723-8001