Fakta Valentino Rossi Jelang MotoGP Austria, Tak Pernah Podium di Sirkuit Red Bull Ring

Hendra,Ignatius Ferdian - Sabtu, 15 Agustus 2020 | 16:00 WIB

Valentino Rossi (Hendra,Ignatius Ferdian - )

Otomotifnet.com - Buat Valentino Rossi, Sirkuit Red Bull Ring kasih kenangan yang tidak baik karena di sepanjang karirnya ia tidak pernah mencapai hasil terbaik di sirkuit ini.

Sirkuit Red Bull Ring jadi satu-satunya lintasan dimana ia belum pernah podium selama berkarier di MotoGP.

Capaian terbaiknya hanya pada tahun 2016 dan 2019 yakni posisi ke-4.

Menurut catatan, sirkuit Red Bull Ring ini sejatinya kepunyaan Ducati.

Baca Juga: Maverick Vinales Dibuat Bingung, Sebut Motornya Berbeda Tiap Seri

Dalam 4 tahun berturut-turut pabrikan motor asal Bologna, Italia ini menguasai sirkuit sepanjang 4,318 meter ini.

Pada 2016 podium pertama Andrea Iannone.

Dilanjutkan pada 2017 podium pertama Andrea Dovizioso.

Berikutnya, pada 2018 podium pertama dikuasai Jorge Lorenzo.

Baca Juga: Absen di MotoGP Austria, Marc Marquez Dipastikan Harus Relakan 100 Poin