Konsultasi OTOMOTIF : Honda Mobilio Bisa Dibobol Pakai Kunci T?

Andhika Arthawijaya - Sabtu, 15 Agustus 2020 | 22:00 WIB

Honda Mobilio yang kena razia polisi di Tasikmalaya beberapa waktu lalu, dengan kondisi kunci kontak terpasang kunci leter T (Andhika Arthawijaya - )

Otomotifnet.com - Hallo Mas Andhika, apa kabar? Semoga sehat selalu ya.

Beberapa waktu lalu saya dapat broadcast dari WAG, yang isinya telah ditemukan mobil Honda Mobilio yang menggunakan kunci letter T, oleh polisi.

Nah, pertanyaan saya, apakah Honda Mobilio yang sudah menggunakan kunci immobilizer, bisa dibobol menggunakan kunci T?

Mohon pencerahannya Mas Andhika, terimakasih! Salam otomotif.

Fafa Ronie, via email

Baca Juga: Honda Mobilio Tipe S 2015 Bekas Taksi, Hanya Rp 80 Jutaan & Bergaransi

Dok. OTOMOTIF
Ilustrasi pencurian mobil

Hallo juga Mas Roni, Alhamdulillah kabar saya baik-baik saja. Semoga Anda pun demikian, aamiin..

Oke, kebetulan saya juga dapat broadcast yang sama soal video penangkapan terduga pelaku pembobolan sebuah Honda Mobilio menggunakan kunci T oleh razia kepolisian.

Kalau dari penjelasan teknis yang pernah kami dapatkan dari pabrikan mobil, bila sebuah mobil sudah dilengkapi fitur immobilizer, akan sulit untuk dinyalakan mesinnya walaupun rumah kunci kotak berhasil diputar paksa pakai kunci T.    

Sebab sistem kerja pada immobilizer, terdapat sebuah enkripsi atau kode-kode elektronik yang dipasang pada mobil dan terhubung ke ECU-nya.