Mitsubishi Xpander Atap Terkoyak, Hujam Truk Dari Belakang, Setengah Bodi Menganga

Ignatius Ferdian - Rabu, 26 Agustus 2020 | 16:10 WIB

Mitsubishi Xpander ringsek parah setelah menabrak truk (Ignatius Ferdian - )

Otomotifnet.com - Mitsubishi Xpander ringsek atap setelah menusuk bagian belakang truk.

Peristiwa kecelakan ini tepatnya terjadi di Tol Layang Slipi, Jakarta Barat (25/8/2020).

Akibat kecelakaan ini wajah Xpander satu ini babak belur.

Sedangkan kaca depan pecah dan atapnya setengah terkelupas. 

Baca Juga: Avanza Veloz Dinas Ambyar Tak Berbentuk, Camat di Balik Kemudi, Serempet Truk Saat Nyalip

Dilansir dari Ntmcpolri.info, Kasat PJR Ditlantas Polda Metro Jaya, Kompol Andi M Indra Waspada mengatakan, kecelakaan tersebut terjadi sekitar pukul 04.30 WIB.

"Kecelakaan di Km 10 jalan tol dalam kota, Tol layang Slipi arah Timur,” ujarnya dikutip dari Ntmcpolri.info (25/8/2020).

Awalnya Mitsbishi Xpander dengan warna hitam sedang melaju ke arah Cawang.

Xpander tersebut menghantam truk yang ada di depannya.

Baca Juga: L300 dan Dua Panther Dibuat Remuk Colt Diesel, Pengemudi Ngaku Tidur, Terjang Belakang

“Pengemudi diduga mengantuk dan tidak dapat mengendalikan kemudinya,” ujarnya.

Kompol Andi memastikan, tidak ada korban jiwa akibat kecelakaan tersebut.

Hanya mobilnya yang mengalami kerusakan cukup parah.

Saat ini persoalan tersebut telah dibawa ke Laka Lantas Pancoran untuk diselidiki lebih jauh.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 

05:42 #Kecelakaan Truk dan Mitsubishi B 2134 SIJ di KM 10 Layang Tol Slipi (arah ke Cawang) dan masih penanganan #Polri. . (22G)

Sebuah kiriman dibagikan oleh TMC Polda Metro Jaya (@tmcpoldametro) pada