Honda Civic Wonder Ekstrem Dilelang, Bodinya Bengkak, Mesin Pindah ke Belakang

Rendy Surya - Rabu, 2 September 2020 | 16:00 WIB

Honda Civic Wonder 1984 modifikasi, dilelang di situs bringatrailer.com (Rendy Surya - )

Peleknya disebut menggunakan model Enkei 'Salad Shooter' berukuran 15 inci yang dibalut ban Pirelli P Zero 205/50 (depan) dan 225/50 (belakang). 

Keempat rodanya sudah diberi paket rem cakram yang disebutkan copotan dari Chevrolet Corvette C4, sedangkan suspensinya model coilover copotan Datsun 240Z. 

bringatrailer.com
Honda Civic Wonder 1984 modifikasi, dilelang di situs bringatrailer.com

Bagian apron depan, yang tadinya berfungsi sebagai kompartemen mesin, terlihat berubah.

Kini hanya ada tangki bahan bakar yang dipindah dari bagian belakang. kemudian ada aki serta peralatan dan ban serep.

Strut bar serta setelan camber (adjustable camber plates) juga terlihat.

bringatrailer.com
Honda Civic Wonder 1984 modifikasi, dilelang di situs bringatrailer.com

Dapur pacunya kini berada di posisi belakang supir atau kabin belakang. 

Oleh modifikatornya, mesinnya dibuatkan subframe custom yang khusus untuk dudukannya. Tenaga disalurkan ke roda belakang. 

bringatrailer.com
Honda CIvic Wonder modifikasi dilelang di bringatrailer.com

Secara penampilan dan ubahan mesin, rasanya mobil terlihat menarik ya. Penasaran juga ya kalau belum mencobanya. 

Hmm, mungkin di Indonesia, ada yang mau bikin seperti ini?