Otomotifnet.com – Ajang pameran modifikasi ‘Indonesia Modification Expo (IMX) 2020’ yang menerapkan konsep hybrid atau campuran antara event offline dan online, bakal diadakan tanggal 10 Oktober 2020 mendatang.
Sejumlah persiapan untuk acara ini telah dirampungkan, termasuk penyediaan hadiah undian berupa Giveaway dan Supergiveaway yang merupakan salah satu ciri khas dalam setiap penyelenggaraan IMX.
“Program Giveaway dan Supergiveaway dirancang tak hanya menguntungkan pengunjung/penonton, namun juga memberi kesempatan promosi kepada merek-merek aftermarket terbaik yang berpameran di IMX, yang terpenting lagi menjadi edukasi tentang industri modifikasi di Indonesia,” ujar Andre Mulyadi, IMX Project Director, dalam sambutannya pada konferensi pers (15/9).
Baca Juga: Suzuki Ignis Fender Melar Gaya Time Attack, Jadi Hadiah IMX 2020
Ada 33 produk otomotif aftermarket yang dijadikan hadiah giveaway, dan 2 hadiah supergiveaway-nya yakni sebuah Suzuki Ignis dan motor listrik custom.
Yang pertama adalah skuter listrik custom yang bekerja sama dengan YouTuber Alitt Susanto dan Katros Garage.
Disebutkan Alitt Susanto, “Motornya yang dijadikan bahan custom, menggunakan basis Honda Beat,” kata Alitt.
Skuter listrik tersebut merupakan ubahan dari skuter konvensional bermesin bakar yang dikonversi menjadi skuter listrik dengan motor listrik dan baterai.