Honda City Nyundul Tiang Sampai Roboh, Bumper Rontok, Kemungkinan Ngantuk

Ignatius Ferdian - Minggu, 27 September 2020 | 16:30 WIB

Honda City terjang ting lmpu penerangan jalan sampai roboh (Ignatius Ferdian - )

Otomotifnet.com - Sebuah Honda City bumper depan copot setelah menerjang tiang lampu penerangan jalan.

Peristiwa ini terjadi di Jalan Pacuan Kuda, Kecamatan Arcamanik, Kota Bandung, Jawa Barat (27/9/2020).

"Betul tadi ada kecelakaan tunggal," ujar Kapolsek Arcamanik Kompol Deny Hermanto.

Sedan itu dikemudian seorang perempuan. Mobil itu posisinya berada di tengah jalan.

Baca Juga: Avanza Dan Jazz Dihantam Truk Ngeblong, Scoopy Diseret, Kondisi Ringsek di Kolong

Akibat kecelakaan ini tiang penerangan jalan yang berada di tengah jalan tersebut juga roboh.

"Kemungkinan pengemudi mengantuk pulang kerja jadi nabrak tiang tersebut," ucap De‎ny.

Lokasi kejadian tepat di depan sebuah mini market. Adapun kondisi jalan berupa belokan. Posisi kendaraan mengarah dari Antapani menuju Jalan AH Nasution.

Saat ini, sedan tersebut sudah diderek. Korban sendiri merupakan warga Kecamatan Arcamanik.

Baca Juga: KIA Rio Bodi Remuk, Oleng Hantam 3 Pengemis, Terciduk Main HP Dan Tak Punya SIM

"Korban luka ringan dan sudah dibawa ke rumah sakit terdekat," ucap Deny.

Kecelakaan ini di media sosial malah jadi guyonan, terutama di aplikasi pesan berantai WhatsApp.

Warganet mengingatkannya pada kasus mobil yang ditumpangi Setya Novanto (Setnov) yang dulu menabrak tiang listrik. Tak heran ada yang menyebutnya Setnov Jilid 2.

Sumber: https://jabar.tribunnews.com/2020/09/27/mobil-tabrak-tiang-listrik-di-arcamanik-kota-bandung-jadi-guyonan-di-medsos-setnov-jilid-2