Honda Civic Si Tak Hanya Modal Tampang, Mesin Digeber Hasilkan 606 Dk

Panji Nugraha,Luthfi Abdul Aziz - Selasa, 20 Oktober 2020 | 21:45 WIB

Modifikasi Honda Civic Si 'Big Red Jr' dengan gaya street racing (Panji Nugraha,Luthfi Abdul Aziz - )

Otomotifnet.com - Honda Civic Si Racikan Ken Suen Racing ini tak hanya modal tampang yang sangar dengan gaya street racing.

Untuk tampang ekterior, Honda Civic Si merah ini dijejali body kit kustom yang terlihat sangar bila dilihat dari depan.

Superstreetonline
Mesin Civic Si berkode K20A2 sudah dimofikasi oleh NA Performance

Mendukung gaya street racing ini, area dapur pacu sedan berjuluk Red Red Jr ikutan dibikin garang.

Eman dari bengkel NA Performance kebagian untuk mengkorek mesin asli berkode K20A2.

Baca Juga: Honda Civic Seken Dilirik, Kini Turun Rp 20 Juta, Harga Jadi Segini

Racikan dapur pacu diawali mengubah blok mesin lansiran Darton plus tambahan gasket dari RSX.

Superstreetonline
Racikan ini, membuat tenaga Honda Civic Si terdongkrak hingga 606 dk

Bagian piston juga ikut diganti pakai keluaran JE Piston yang dipadukan dengan setang piston Saenz 4340.

Kemudian ditambah engine manifold dari Full Race serta suntikan turbo BorgWarner EFR 8473.