Otomotifnet.com - Untuk Andrea Dovizioso, seri MotoGP Teruel 2020 akhir pekan ini, Jumat (23/10) hingga Minggu (25/10) jadi laga yang penting bagi dirinya.
Sebab, pembalap tim Ducati ini harus mendapatkan poin pada laga kedua di Sirkuit Aragon apabila ingin ikut memperebutkan gelar juara dunia MotoGP.
"Hanya empat seri tersisa dan kami harus mendapatkan poin sebanyak mungkin jika ingin ikut memperebutkan gelar juara dunia," sebut Dovizioso dikutip dari Motosan.es.
Tentunya untuk meraih poin maksimal, pembalap asal Italia ini harus berusaha tampil lebih maksimal pada seri MotoGP Teruel 2020.
Baca Juga: Mir: Belum Ada Pembicaraan Tim Order, Peluang Rins Juara Dunia Ada
"Saya rasa kami bisa lebih cepat dari sebelumnya dan kami berusaha untuk mendapat posisi start dari barisan depan," ungkapnya.
Dovizioso mengakatan, dirinya juga akan menganalisis data yang sudah didapat dari laga MotoGP Aragon 2020 untuk membantunya tampil lebih baik.
"Data tersebut bisa memberi gambaran cara untuk menjaga kondisi ban selama balapan, yang sangat penting ketika berlaga," ucapnya.
Terlepas dari itu semua, pria berumur 34 tahun ini memang tak menyangkal seri MotoGP Teruel 2020 tetap memberikan kesulitan tersendiri baginya.
Baca Juga: Takaaki Nakagami Riang Gembira, Perpanjang Kontrak, Motor Naik Tingkat
Terlebih para pembalap lain juga memiliki data untuk meningkatkan performa mereka pada laga kedua di Sirkuit Aragon.
Walaupun begitu, Dovizioso tetap optimis untuk bisa meraih hasil maksimal akhir pekan ini.
"Ditambah faktor cuaca yang bisa sangat membantu kami nantinya," tutupnya.