Daihatsu Sirion Atap Dijebol, Moon Roof Diganti Kanvas, Lampu Jadi Sipit

Panji Nugraha,Luthfi Abdul Aziz - Senin, 26 Oktober 2020 | 21:15 WIB

Modifikasi Daihatsu Sirion lawas yang datang dari Malaysia (Panji Nugraha,Luthfi Abdul Aziz - )

Otomotifnet.com - Daihatsu Sirion ternyata cukup keren bila dimodifikasi dengan serius, seperti garapan negara tetangga alias Malaysia ini.

Agar terlihat nyentrik, Daihatsu Sirion ini dijejali body kit Boon Custom yang membuatnya jadi sporty.

Sekadar informasi, Daihatsu Boon adalah saudara dari Daihatsu Sirion untuk pasar Jepang.

Kakikereta
Tampilan Daihatsu Sirion lebih agresif mencangkok part dari Boon

Balik lagi ngomongin Daihatsu Sirion ini, tengok bagian depan, disematkan bumper Modelista yang digabungkan dengan spoiler FRP version 2.

Baca Juga: Daihatsu New Sirion Punya Fitur Baru dan Unik, Tak Dimiliki Kompetitor di Kelasnya

Kemudian di bagian kap mesin ditambahkan air scoops yang comot dari Boon X4.

Fascia Sirion ini disempurnakan dengan alis yang melapisi lampu sehingga sorotnya lebih tajam.

Kakikereta
Moon roof dari kanvas pakai Peugeot 108.

Bergeser ke bagian samping, hanya ada side skirts simpel yang pakai buatan Modellista.

Bumper belakang juga tak luput diganti menggunakan lansiran Modellista dan sisipan spoiler TRD.